Tim Safari Ramadhan Pemkab Asahan akan Berkunjung ke Mesjid dan Musholla  Saat Shalat Dzuhur 

Kisaran, SSOL.COM– Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya,pelaksanaan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan kali ini dilaksanakan saat masuk waktu sholat Dzuhur.Pihak Pemkab merencanakan akan melakukan kunjungan ke 202 masjid dan musholla yang tersebar di kecamatan’-kecamatan se-Kabupaten Asahan .

Acara kunjungan tersebut sangat berbeda dibandingkan tahun lalu.Soalnya,pelaksanaan Safari Ramadhan 1441 H kali ini berada pada saat umat muslim tengah dihadapkan dengan pandemi virus corona (COVID-19)

Kadis Kominfo Asahan, Rahmat Hidayat Siregar menjelaskan sesuai jadwal pelaksanaan safari Ramadhan tahun ini akan dilaksanakan tanggal 29 dan 30 April 2020, namun pelaksanaannya sangat berbeda dengan tahun tahun sebelumnya, karena pada tahun ini kita laksanakan dengan berpedoman pada SOP penanganan COVID-19.

Hidayat menjelaskan jumlah tim hanya 3 orang setiap tim dan mesjid yang didatangi dihimbau untuk tidak mengundang massa, cukup menghadirkan pengurus BKM, Lurah/Kades dan beberapa jemaah mesjid.

Safari Ramadhan yang dilaksanakan setelah pelaksanaan sholat Dzuhur, diupayakan dilaksanakan sesingkat mungkin.Kepada para ustadz yang dihadirkan diminta agar menyampaikan ceramah tentang percepatan penanganan COVID-19.Selain itu mereka juga diminta agar memberikan pemahaman kepada BKM dan pengurus mesjid untuk dapat disosialisasikan kepada para jemaah tentang pencegahan COVID-19.

Menurut Hidayat,pelaksanaan Safari Ramadhan tahun ini akan tetap berpedoman pada SOP Penanganan COVID-19.Penjelasan  ini disampaikan nya kepada awak  media pada Senin (27/04/2020), di kantornya. Ditambahkannya, tim juga akan memberikan bantuan kepada 202 masjid dan musholla berupa jam dan uang tunai.

Rusli E Sitorus