Sibolga, SSOL- Ledakan yang terjadi di Sibolga, pukul 14.50 WIB di rumah terduga teroris, Jalan Cendrawasih, Kelurahan Pancuran Bambu, Sibolga, Sumatera Utara.
Kejadian ini terjadi saat polisi hendak menggeledah rumah terduga teroris. Ini berawal dengan ditangkapnya Husain alias Abu Hamzah oleh Tim Densus 88 Anti Teror pukul 14.23 WIB, Selasa (12/3/2019).
Saat ini Polisi menduga ada benda-benda berbahaya yang disimpan di rumah terduga teroris Husain alias Abu Hamzah di Sibolga, Sumut. Polisi masih bernegosiasi, membujuk istri dan anak terduga teroris Abu Hamzah agar menyerahkan diri.
“Kami masih bernegosiasi. Petugas belum masuk ke dalam rumah tersangka karena patut diduga di dalamnya terdapat benda-benda berbahaya. Intinya kami meminimalisir korban,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen M. Iqbal.
Hingga saat ini pihak kepolisian masih berupaya melakukan negosiasi. Negosiasi juga dilakukan dengan menggandeng tokoh masyarakat. Kapoldasu Irjen Agus Indrianto beserta Bupati Tapteng masih berada dilokasi kejadian.[ ]
Iwan Pakpahan