LABURA SSOL – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Labuhanbatu Utara merupakan Organisasi Otonom Muhammadiyah, IMM Labura didirikan pada tahun 2013 yang lalu di tanah Basimpul Kuat Bobontuk Elok. Organisasi Kemahasiswaan itu memiliki tujuan Mengusahakan Terbentuknya Akademisi Islam Yang Berakhlaq Mulia Dalam Rangka Mencapai Tujuan Muhammadiyah.
Dalam Laporan Ketua Panitia Muscab IMM III Kab. Labura, mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh undangan yang hadir, dan kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Komisariat dan Pengurus Cabang ungkap Tini Ismaya selaku ketua panitia.
Pada kesempatan yang sama dalam kepengurusan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ucap Faisal Amin Ketua Umum IMM Labura mengharapkan sebesar besarnya kepada Pimpinan Daerah Muhammadiyah Labura untuk dapat memiliki progres pendirian Perguruan Tinggi Muhammadiyah di Labuhanbatu Utara agar nantinya menjadi ladang dakwah demi keberlangsungan sistem kaderisasi organisasi otonom Muhammadiyah.
Musyawarah Cabang IMM III Labura di adakan Sabtu 05/10/19 di Aula Grand Hotel Labura, dihadiri langsung oleh Ketua Umum DPD IMM Sumut IMMawan Zulham Hidayah Pardede, dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa ada 3 Faktor keberhasilan dalam melahirkan kepemimpinan yang baik yaitu Religius, Intelektual dan Humanis. Menyambung dari sambutan ketua PC IMM Labura dalam pendirian Perguruan Tinggi Muhammadiyah di Labura, saya sangat mendukung dan kebutuhan tekhnis dan taktis dapat berdiskusi dengan saya, penegasan Ketua DPRD Labura H. Ali Tambunan.
Senada dengan program tersebut Ketua PDM Labura AL Munir Siregar berharap seluruh peran dapat terlibat demi terlaksananya program tersebut dan sudah di gagas sejak beberapa tahun terakhir mudah mudahan dapat terlaksana dengan baik pula.
Disesi terakhir Kuliah Umum yang disampaikan oleh Ketua Majelis Dikdasmen oleh Drs. Aripai Tambunan,MM, dalam motivasinya Potensi Kader Muhammadiyah cukup baik, di masa kami hanya minum air putih dan nasi jagung saja bisa menghantarkan Kader Kader Muhammadiyah bersaing di kontestasi politik dan mengemban amanah di kursi Legislatif, sekarang kader IMM Labura sekarang makannya Nasi dan Minum Susu harus lebih baik dari kami ungkap anggota DPRD Provinsi Sumut 2014-2019 itu.
RS Daely