Padangsidimpuan,SSOL- Menjelang Penyambutan HUT RI ke 73 dengan agenda paripurna istimewa, Pj. Walikota Padangsidimpuan saat mendengarkan pidato kenegaraan dari Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo di gedung DPRD Kota Padangsidimpuan, ditempat terpisah tepatnya di gerbang Kantor Walikota , sejumlah Mahasiswa yang tergabung dalam Front Pemuda Mahasiswa Sumatera Utara, berunjuk rasa menuntut agar Pj.Walikota Padangsidimpuan, Dr. H. Sarmardan Hasibuan mengklarifikasi soal viralnya di media sosial vidio berdurasi 1 menit 15 detik seputar kejadian dugaan keterlibatannya dalam penggerebekan main judi jenis kartu remi (leng) di salah satu hotel di Medan.
” Sebagai mahasiswa dan pemuda yang peduli dengan kota Padangsidimpuan, Kami merasa malu dengan kejadian tersebut, dimana orang nomor satu di kota ini diduga di grebek pada saat berjudi di Hotel “, ujar mereka dalam pernyataan sikapnya, yang ditanda tangani oleh Asrul Ardiansyah Harahap sebagai Kordinator Aksi dan Roni Ya’cub Azhari sebagai Koordinator Lapangan.
Orasi Mahasiswa tersebut awalnya sempat memblokade satu ruas jalan raya serta berkreatif membuat tontonan ilustrasi kejadian main judi kartu remi sebagai kiasan atas dugaan keterlibatan Pj.Walikota Padangsidimpuan tersebut. Namun pihak Polresta selaku pengaman kegiatan memberikan arahan kepada pengunjuk rasa untuk tidak orasi di tengah jalan karena mengganggu arus lalu lintas. Pihak Mahasiswa yang sepakat atas saran dari pihak kepolisian kemudian menertibkan diri sembari melanjutkan orasinya.
Sementara Pj.Walikota Padangsidimpuan DR.H Sarmadan Hasibuan bersama Ketua DPRD, H.Taty Aryani Tambunan , para anggota DPRD lainnya, Muspida , Irsan Efendi Nasution ( Walikota terpilih saat pemilukada yang baru selesai di gelar ) beserta pasangan wakilnya Ir.Arwin Siregar sedang berkhikmat mendengarkan pidato Kenegaraan.
Usai acara tersebut , mahasiswa yang bergerak menyambangi Pj.Walikota Padangsidimpuan dan para anggota DPRD melanjutkan tuntutannya, dalam pantauan wartawan tidak berhasil bersua dengan DR.H.Sarmadan Hasibuan namun disambut oleh perwakilan anggota DPRD , H.Marataman Siregar ,SH dari partai Hanura beserta rekan lainnya.
Dihadapan pengunjuk rasa, H.Marataman Siregar menyampaikan tanggapannya atas pernyataan sikap Front Pemuda Mahasiswa Sumatera Utara, terhadap permintaan kkarifikasi kebenaran kejadian main judi leng dugaan keterlibatan pj.Walikota Padangsidimpuan.
Secara bergantian para perwakilan rakyat yang menyambut pengunjuk rasa memberikan tanggapan, lepas itu kemudian para Mahasiswa membubarkan diri dengan tertib bersama pengawalan ketat pihak keamanan jajaran Polresta Padangsidimpuan.
Mubin