Diam-diam, Pedangdut yang Kini Geluti Bisnis Ini Pernah Kena Covid-19, Begini Pengakuannya

Jakarta, SSOL.Com – Pedangdut Noorlia Evitasari atau Lia Callia mengaku pernah terpapar Covid-19 pada Desember 2020 lalu. Hal tersebut  diungkapkan pemilik sebutan Si Goyang Pecut kepada SSOL.Com pada Sabtu (6/3/2021) petang di Kawasan Blok M, Jakarta Selatan.

Selain masih tetap eksis manggung ditengah pandemi Covid-19,  Lia juga kini menggeluti bisnis online produk kecantikan dan kesehatan ini mengatakan pada akhir November merasakan sakit tenggorokan dan indra penciumannya berkurang atau anosmia dalam beberapa hari.“Awalnya sih tenggorokan agak sakit dan terganggu penciuman, aku pikir bukan gejala Covid-19,” kata Lia.

Masih menurut Lia, setelah mengalami gejala tersebut ia melakukan rapid test namun hasilnya negative. Karena masih belum ada perubahan meskipun hasilnya negative kembali melakukan swab test. Hasilnya sama tetap negative.

Lia Callia (kiri) bersama mantan manajernya Wita Subrata (kanan). FOTO: Kis/SSOL“Baru setelah test ketiga atau test Polymerase Chain Reaction (PCR) untuk mastiin hasilnya pada 17 Desember 2020 dinyatakan positive,” ucapnya sambil menunjukan hasil pemeriksaan test PCR di gadget miliknya.

Usai dinyatakan positive Lia melakukan isolasi mandiri secara ketat di tempat asalnya di Banjarmasin, Kalimantan Selatan sambil memulihkan kondisi fisiknya akibat terpapar Covid-19.

“Yang ngurus asisten aku selama isolasi dua pekan di sana, baru pada Januari bisa beraktivitas lagi sampai sekarang,” ungkapnya.

Kis

LEAVE A REPLY