Labura,SSOL– BPJS Kesehatan Kantor Cabang Kabupaten Labuhanbatu Utara mengadakan kegiatan goes to customer sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran peserta terhadap pentingnya program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), dengan tajuk “Inovasi BPJS Kesehatan Untuk Kemudahan, Kepastian dan Kecepatan Layanan Peserta Program JKN-KIS”.
Kali ini kegiatan dilaksanakan di Ruang Guru SMA Negeri 1 Kualuh Hulu Rabu (24/10). Kegiatan ini menyasar 50 Guru Aparatur Sipil Negara (ASN) dan 10 Guru Honorer.
BPJS Kesehatan terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada peserta dengan berbasis teknologi agar peserta dapat menikmati berbagai kemudahan pelayanan JKN-KIS, dari pendaftaran, pembayaran iuran sampai mendapatkan informasi mengenai pelayanan kesehatan.
Kepala BPJS Kab. Labuhanbatu Utara Sri Sugenius mengungkapkan kegiatan BPJS Kesehatan goes to customer bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang tatacara perubahan dan alur pelayanan BPJS Kesehatan.
“Kami juga berharap peserta mengetahui kanal-kanal yang telah dikembangkan oleh BPJS Kesehatan, memberikan keseragaman pemahaman tentang program JKN-KIS dan kebijakan-kebijakan terbaru dan dalam kesempatan ini mari kita saling mengingatkan terutama keluarga dan orang sekitar untuk mendaftar bpjs kesejahatan sebelum sakit ” Jelas sugenius.
Ia juga menerangkan bahwa semua layanan BPJS Kesehatan ada di genggaman dengan aplikasi Mobile JKN yang dapat diunduh melalui Play Store dan App Store.
Menanggapi kegiatan BPJS Kesehatan goes to customer Solihin wakil kepala sekolah bidang kesiswaan menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. Kegiatan ini yang memberikan informasi kepada masyarakat yang tidak mengerti untuk menjadi mengerti mengenai proses kepesertaan dan manfaat dari BPJS Kesehatan. Ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada BPJS Kesehatan karena Bapak Kepala Sekolah SMA N 1 Kualuh Hulu tidak di tempat karena ada kegiatan diluar sekolah.
Daniel CS